Jangan Ambil KPR Sebelum Berhitung Pakai Mortgage Calculator!

Home sweet home. Sudah beberapa tahun belakangan ini saya tengah mempertimbangkan untuk memiliki rumah idaman. Namun, membeli rumah tentunya memerlukan banyak pertimbangan karena merupakan sebuah komitmen jangka panjang, terlebih lagi jika menggunakan skema kredit pemilikan rumah (KPR). Umumnya, orang akan memilih membeli rumah dengan KPR karena tidak memiliki uang tunai dalam jumlah besar.

Harga properti yang tidak pernah turun melainkan semakin mahal bukan menjadi halangan untuk memiliki rumah idaman. Kini perbankan berlomba-lomba menawarkan promo KPR dengan penawaran yang cukup menjanjikan. Secara sederhana, bank akan membeli rumah yang kita ajukan kepada developer dan akan menjual kembali kepada kita dengan sistem cicilan atau angsuran.
tips-beli-rumah-kpr
Kredit Pemilikan Rumah adalah solusi untuk memiliki rumah idaman dengan sistem cicilan

Tips Membeli Rumah Dengan KPR

Jatuh cinta pada pandangan pertama dengan rumah impianmu itu gak salah, tapi jangan terburu-buru saat memutuskan untuk membelinya. Jangan sampai salah beli atau malahan menyerah dengan cicilan KPR di tengah jalan. 

Teruntuk kamu yang baru mau membeli rumah pertamamu, tenang kamu gak sendirian. Karena minimnya pengalaman, konon katanya rumah pertama adalah rumah yang paling sulit untuk dibeli. Hal ini dikarenakan oleh minimnya pengalaman sehingga orang lebih banyak ragunya daripada yakinnya. Lebih banyak maju mundur cantiknya kayanya ya 😱 daripada galau lebih baik kita simak tips membeli rumah dengan KPR berikut ya:

1. Cek riwayat dan reputasi developer

Sudah tahu dong sekarang ini sudah banyak S3 Marketing alias teknik marketing yang benar-benar bisa membuat kita terbuai, terpana dan terpesona. Tampilan menarik di brosur atau rumah contoh harus tetap kita cermati dengan bijak ya. 

Sebagai pembeli, penting untuk mengetahui track record dan reputasi developer rumah incaran kita. Soal ini saya belajar dari pengalaman adik saya yang tergiur dengan penawaran menarik dari developer baru. Ternyata, lokasi rumahnya rentan banjir dan singkat cerita perjanjian pun batal, namun proses pengembalian uangnya sangat bertele-tele. Hampir setahunan baru bisa kembali uangnya. Fyuh!

2. Survei rumah

Saya termasuk yang suka survei rumah saat akhir pekan dan ada waktu luang. Yang menjadi pertimbangan biasanya adalah lokasi rumah apakah langsung di jalan utama, kemacetan di lokasi sekitar rumah, pertimbangan rawan banjir hingga ke detil bahan bangunan yang digunakan. 

Selain itu, kita juga harus melakukan riset kecil-kecilan untuk membandingkan harga pasaran di lokasi rumah idaman. Jangan sampai kita membeli dengan harga jauh di atas pasaran atau jika terlalu murah maka harus selalu waspada apa saja minusnya.

Oh ya, jangan lupa dengan legalitas tanah dan bangunan ya, pastikan lengkap dan masih berlaku agar tidak ada masalah hukum dan administrasi ke depannya.

3. Tingkat dan jenis suku bunga

Sudah tahu kan bahwa suku bunga kredit rumah dan kebijakan setiap bank berbeda satu sama lain. Minimal, kita tahu jenis suku bunga yang ditawarkan oleh bank. Umumnya terbagi 2 jenis yaitu:
a. Suku bunga tetap; tingkat bunga yang ditarifkan sifatnya tetap selama jangka waktu tertentu, sehingga angsurannya relatif lebih murah. Tanyakan ke bank masa berlaku suku bunga tetap ini berapa lama.
b. Suku bunga floating; tingkat bunga berubah-ubah mengikuti pasar, sehingga saat bunga naik maka cicilan pun akan berubah nominalnya. 
mortgage-calculator
Menghitung KPR pakai Mortgage Calculator

4. Bersihkan rekam jejak kredit

Saat mengajukan KPR, sudah bisa dipastikan pihak bank akan menelusuri rekam jejak kredit kita. Maka penting untuk segera membereskan cicilan kredit lain yang jumlahnya cukup besar. Atau minimal menjaga pola pembayaran cicilan lain agar tetap lancar sehingga tidak masuk ke daftar hitam Bank Indonesia. 

5. Mengukur kemampuan finansial

Penting juga untuk kita berhitung mengenai kemampuan finansial kita sebelum memutuskan membeli rumah dengan KPR. Pastikan porsi pengeluaran kita tidak melebihi sepertiga pendapatan setiap bulannya. Nah, untuk membantu kita berhitung mengukur kapasitas finansial saat akan mengambil KPR, kita bisa menggunakan Mortgage Calculator

Cara Menghitung Simulasi KPR Pakai Mortgage Calculator

Dengan menggunakan mortgage calculator, kita bisa melakukan kalkulasi perhitungan KPR. Dimulai dengan menentukan harga properti yang akan kita beli. Masukkan jumlah uang muka yang kita inginkan serta estimasi suku bunga yang berlaku saat ini. Lanjutkan dengan memilih durasi cicilan berupa jumlah tahun yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pinjaman KPR. Lalu, klik tombol hitung pada kalkulator dan kita akan mendapatkan hasil simulasi cicilan per bulan, total pembayaran cicilan selama masa pinjaman berlaku hingga total biaya yang dikeluarkan untuk membeli properti tersebut.
simulasi-kpr
Contoh perhitungan memakai Kalkulator Mortgage
Kita bisa membuat simulasi perhitungan sesuai dengan beberapa opsi pilihan sesuai kemampuan finansial masing-masing. Misalnya, perbandingan simulasi down payment (DP) 25% dengan tenor 15 tahun atau DP 30% dengan tenor 10 tahun. Dengan begitu, kita dapat memperhitungkan pilihan mana yang sesuai dengan kondisi finansial saat ini. 

Selain Kalkulator Mortgage, terdapat pilihan juga untuk mencoba kalkulator jika ingin melakukan re-financing atas KPR yang sudah dijalani, amortisasi dan over kredit. Tak hanya berlaku untuk kredit rumah, kalkulator ini juga bisa digunakan untuk kalkulasi kredit mobil loh! 

19 komentar

  1. Ternyata Mortgage Calculator bisa buat itungin kemampuan KPR kita yah, mbak, xixixi.. Simulasinya sedetail itu. Kereeen!

    BalasHapus
  2. baru tahu ada mortgage calculator dengan banyak fitur. jadi sangat memudahkan buat bayangan biaya KPR, ya

    BalasHapus
  3. Senang ya Kak kalau coba pakai Mortgage Calculator untuk mensimulasi kredit rumah yang baru direncanakan. Jadi terbantu untuk memperkirakan kemampuan finansial kita juga sih.

    Hmm ... urusan beli rumah memang harus teliti dan butuh banyak waktu buat ngider, ngecek, termasuk lihat situasi sekitar juga. Biar kalau akhirnya berjodoh sama hunian yang dimau, juga sudah memperkirakaan keadaan selama menempatinya nanti (misal sama tetangga dll) jadi gimana ya, Kak.

    BalasHapus
  4. Membeli rumah itu memang gak bisa buru-buru ya..
    Kudu banyak pertimbangan dan perhitungan. Dengan adanya Mortgage Calculator, maka kalkulasi perhitungan KPR bisa dilakukan dengan lebih jeli dan teliti.

    BalasHapus
  5. Praktis banget ya kalau pakai mortgage calculator, dibantu ngitung dan gak pusing buat itung KPR sendiri dengan cara manual.

    Moga dimudahkan ya Kak buat beli rumah impiannya.

    BalasHapus
  6. Mortgage Calculator bisa membuat penyemangat tersendiri nih untuk bisa KPR. Kalau bisa menghitung kan bisa membuat perencanaan dengan lebih baik.

    BalasHapus
  7. Kalkulator Mortgage ini dapat menjadi andalan buat yang ingin tahu apakah bujet yang dimiliki bisa buat menggapai hunian impian. Jadinya udah punya gambaran dari awal ya

    BalasHapus
  8. aku paling suka bagian survey rumah. tapi paling kurang demen kalo udah nemu rumah yang klik di hati tp nggak klik di tabungaaaan haha. kalkulator mortgage ini enak juga ya bisa bantu kita buat itung-itungan

    BalasHapus
  9. Enak nih kalau ada mortgage calculator. Bisa benar2 memperhitungkan berapa biaya yang harus disiapkan agar tidak salah hitung

    BalasHapus
  10. Penting bgt tuh kak. Apalagi kalo mau ambil KPR dengan tenor lama. Jgn sampe malah boncos krn bunganya jg tinggi. Blm lagi hrs ngehitung jarak kerja dgn rumah yang kita beli. Kalkulator ini wajib dicoba tuh biar th kemampuan bayar kita.

    BalasHapus
  11. sekarang semakin mudah ya, Mortgage Calculator bisa membantu menghitung perkiraan dana untuk KPR. jadi bisa membuat perencanaan untuk ambil KPR kedepannya

    BalasHapus
  12. apapun emang perlu perhitungan ya apalagi ambil cicilan KPR. harus sesuai dengan penghasilan dan bisa hitung berapa besaran cicilan nantinya

    BalasHapus
  13. Bermanfaat banget Mortage Calculator ini untuk menghitung budget saat ingin memiliki rumah dan pastinya simulasi biayanya bisa jadi bayangan kita untuk mengambil keputusan dalam persiapan uang

    BalasHapus
  14. Harus ekstra detail ya kalau mau ambil KPR. Bisa dihitung juga pakai kalkulator mortgage ini. Solutif banget buat kasih tahu kita berapa yg harus kita keluarkan untuk kredit

    BalasHapus
  15. Saya udah coba pakai kalkulator Mortgage ini, ternyata pakainya mudah juga ya, dan hasilnya bisa langsung tampil serta bisa menjadi acuan referensi untuk kita sebelum memutuskan membeli rumah via KPR

    BalasHapus
  16. Waaah makasih tipsnya kak. Kalau mau ambil KPR memang perlu perhitungan matang. Salah satunya harus cobain simulasiin biaya. Untung sekarang ada mortgage calculator yang bisa diandalkan ya

    BalasHapus
  17. Wah enak nih, ada yang bantuin hitung KPR, mortgage calculator, jadi bisa tergambarkan besaran yang harus disishkan tiap bulannya

    BalasHapus
  18. thanks kak sharingnya, memang harus mempertimbangkan banyak hal ya sebelum membeli rumah . Dengna calculator mortage jadi punya gambaran untuk rumah yang akan dibeli

    BalasHapus
  19. Bener banget, harus itung itung dulu kapasitas kita gimana dan kalo penghasilannya segini akan berapa lama kita terbelenggu dengan KPR hahaha.

    BalasHapus